Gaji

10 Daftar Gaji Polisi Beserta Tunjangan Terbaru 2024

@disnakerja_id

Gaji Polisi

Gaji polisi termasuk salah satu hal yang menarik untuk kita bahas pada ulasan kali ini.

Jika kalian tahu bahwa besar gaji yang diterima seorang anggota polisi itu tidak terlalu besar,

Hanya saja mereka akan mendapatkan berbagai macam tunjangan yang membuat gajinya besar.

Disisi lain memang tidak sedikit orang yang minat untuk menjadi abdi negara seperti polisi ini.

Mengenai besar kecilnya gaji sebenarnya cukup bervariasi, semua itu dipengaruhi oleh beberapa hal,

Namun yang paling mencolok perbedaan gaji tersebut dipengaruhi oleh golongan atau pangkatnya.

Oleh sebab itu untuk lebih detail terkait gaji polisi dan apa saja tunjangan yang akan di peroleh, silahkan simak penjelasan dibawah ini sampai selesai.

Gaji Polisi

Gaji Polisi
Gaji Polisi

Polisi merupakan suatu badan yang bertugas untuk memelihara keamanan, ketertiban dan menegakkan hukum di suatu negara,

Menjadi polisi tentu bukanlah hal yang mudah, ada persyaratan khusus dan beberapa tahap tes yang harus berhasil dilalui.

Selain itu tugas dan tanggung jawabnya cukup besar dalam menjalankan semua tugas-tugas yang diberikan.

Baca Juga: Gaji Tukang Parkir Pesawat di Indonesia dan Luar Negeri

Meniti karir sebagai seorang polisi merupakan perjalanan yang penuh tantangan,

Pada dasarnya mereka harus bisa memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat.

Setelah berhasil melewati semua tes yang diberikan, nanti calon anggota polisi harus menjalani masa pendidikan.

Calon polisi akan diberikan pelatihan intensif dalam berbagai keterampilan, termasuk penanganan kejahatan, taktik kepolisian, dan keahlian dalam berkomunikasi dengan masyarakat.

Jika pendidikan tersebut sudah diselesaikan dengan baik, baru akan memasuki dunia kerja dengan menjalankan beragam tugas.

Seperti patroli rutin, penegakan hukum, penyelidikan kejahatan, hingga interaksi langsung dengan masyarakat,

Oleh sebab itu seorang polisi memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Selain itu, karir polisi juga memberikan peluang untuk mengembangkan keahlian khusus, seperti menjadi anggota unit khusus, penyidik, atau bahkan kepala polisi.

Keberhasilan seorang polisi tidak hanya diukur dari kemampuan fisik dan taktiknya, tetapi juga kemampuan untuk berkomunikasi dengan baik, memahami kebutuhan masyarakat, dan menangani situasi dengan empati.

Pergaulan yang baik, sikap profesional, dan komitmen terhadap nilai-nilai keadilan menjadi kunci sukses dalam dunia karir menjadi abdi negara.

Meskipun penuh dengan tantangan dan risiko, namun ada kepuasan dan kebanggaan tersendiri jika menjalankan semua tugas dengan baik.

Syarat Daftar Polisi

Sebelum menuju ke pembahasan utama terkait daftar gaji polisi semua golongan dari yang terendah sampai tertinggi.

Diatas sudah kita sampaikan bahwa menjadi abdi negara bukanlah hal yang mudah, ada beberapa hal yang harus di perhatikan.

Salah satu hal tersebut yaitu mengenai persyaratan daftar menjadi anggota polisi.

Dalam hal ini negara Indonesia sudah memberikan ketentuan terkait apa saja persyaratan serta kualifikasi yang diterima menjadi polisi.

Dibawah ini merupakan persyaratan umum pendaftaran taruna akpol yang wajib diperhatikan, diantaranya:

  • Warga Negara Indonesia (Pria atau Wanita)
  • Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  • Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia (UUD RI) Tahun 1945;
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Minimal berusaia 18 tahun
  • Tidak memiliki catatan pidana
  • Jujur, adil dan memiliki kepribadian baik.
  • Tinggi badan 165 cm (pria) dan 160 (wanita).

Baca Juga: 5+ Contoh Slip Gaji PNS Beserta Komponen Lengkap Terbaru

Daftar Gaji Polisi Semua Golongan

Pada tanggal 1 Januari 2024 presiden Indonesia telah menaikkan gaji anggota polri sebesar 8%.

Mengenai kenaikan gaji tersebut telah diatur dalam peraturan pemerintah (PP) nomor 7 Tahun 2024,

PP tersebut tentang Perubahan Ketiga Belas Atas Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2001 tentang Peraturan Gaji Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Besar kecil gaji anggota polri juga ditentukan oleh beberapa faktor, salah satunya pangkat atau golongan.

Untuk lebih detail terkait gaji polisi, silahkan perhatikan tabel dibawah ini:

Golongan I (Tamtama)TingkatGaji
Bhayangkara Dua (Bharada)Rp1.775.000 – Rp2.741.300
Bhayangkara Satu (Bharatu)Rp1.830.500 – Rp2.827.000
Bhayangkara Kepala (Bharaka)Rp1.887.800 – Rp2.915.400
Ajun Brigadir Polisi Dua (Abripda)Rp1.946.800 – Rp3.006.000
Ajun Brigadir Polisi Satu (Abriptu)Rp2.007.700 – Rp3.100.700
Ajun Brigadir Polisi (Abrippol)Rp2.070.500 – Rp3.197.700
Tamtama
Golongan II (Bintara)TingkatGaji
Brigadir Polisi Dua (Bripda)Rp2.272.100-Rp3.733.700
Brigadir Polisi Satu (Briptu)Rp2.343.100 – Rp3.850.500
Brigadir Polisi (Brigpol)Rp2.416.400 – Rp3.971.000
Brigadir Polisi Kepala (Bripka)Rp2.492.000 – Rp4.095.200
Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda)Rp2.570.000 – Rp4.223.300
Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu)Rp2.650.300 – Rp4.355.400
Bintara
Golongan III (Perwira Pertama)TingkatGaji
Inspektur Polisi Dua (Ipda)Rp2.954.200 – Rp4.779.300
Inspektur Polisi Satu (Iptu)Rp3.046.600 – Rp5.006.500
Ajun Komisaris Polisi (AKP)Rp3.141.900 – Rp 5.163.100
Golongan IV (Perwira Menengah)Komisaris Polisi (Kompol)Rp3.240.200 – Rp5.324.600
Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP)Rp3.341.500 – Rp5.491.200
Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol)Rp3.446.000 – Rp5.663.000
Golongan IV (Perwira Tinggi)Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen)Rp3.553.800 – Rp5.840.100
Inspektur Jenderal Polisi (Irjen)Rp3.665.000 – Rp6.022.800
Komisaris Jenderal Polisi (Komjen)Rp5.485.800 – Rp6.211.200
Jenderal PolisiRp5.657.400 – Rp6.405.500
Gaji Polisi

Dengan adanya kenaikan gaji diatas, pemerintah Indonesia telah memberikan kesejahteraan kepada seluruh anggota polri.

Selain gaji pokok, anggota Polri juga mendapatkan tunjangan, seperti tunjangan kinerja, tunjangan pangan, tunjangan umum, dan tunjangan khusus. Besarnya tunjangan tergantung pangkat, golongan, dan jabatan.

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan terkait daftar gaji polisi dan tunjangannya.

Semoga dengan adanya ulasan diatas dapat menjadi refrensi bagi Anda yang ingin menjadi anggota polri.

Baca Juga

Leave a Comment