Cari Loker ...

RSU Harapan Ibu Purbalingga

Purbalingga, Jawa Tengah

Sekilas RSU Harapan Ibu Purbalingga

Rumah Sakit Harapan Ibu merupakan Rumah Sakit Swasta yang telah mendapatkan akreditasi penuh 5 bidang pelayanan meliputi pelayanan medis, administrasi manajemen, instalasi gawat darurat, keperawatan dan rekam medis.

Saat ini Rumah Sakit Harapan Ibu berstatus rumah sakit tipe C. Dipimpin oleh seorang direktur dan dibawah naungan Yayasan Islam Bani Shobari yang pada tahun 2017 secara resmi telah berubah menjadi PT. Islam Bani Shobari.

RSU Harapan Ibu Purbalingga mempunyai luas lahan sekitar 8661 m2 dan luas bangunan sekitar 5500 m2. Memiliki 3 lantai yang memiliki kapasitas tempat tidur sebanyak 125 tempat tidur.

Demi kemajuan dan kelancaran kami dilengkapi dengan Sistem Informasi Menejemen Rumah Sakit yang terpadu dan terintegrasi dari mulai pasien mendaftar sampai pasien pulang/kasir.

Kami berada lokasi strategis di dua jalur lintas kabupaten yaitu Jl. Mayjend. Soengkono Km. 1 dan Jl. Soekarno-Hatta sehingga sangat mudah dicapai baik itu menggunakan trasportasi umum maupun pribadi. Lokasi Rumah Sakit Harapan Ibu Karena dekat dengan Terminal Bus sekitar 200 meter.

Untuk keamaanan Rumah Sakit terjamin karena kami memiliki tenag keamanan profesional dan berhadapan langsung dengan POLRES Purbalingga yang berada di Jl. Mayjend. Soengkono Km. 1.

Awal mulanya rumah sakit ini berdiri berawal ari seorang bidan desa yang Bernama Ibu Atun yang cinta terhadap masyarakat sekiar, sehingga beliau mendirikan Klinik Bersalin Harapan Ibu.

Berkat keuletan dan kerja keras serta doa dari berbgai pihak akhirnya pada tahun 1995 berdirilah RS Harapan Ibu dan menjadi salah satu fasilitas kesehatan yang lengkap.

Lowongan Kerja di RSU Harapan Ibu Purbalingga

Lowongan Kerja RSU Harapan Ibu Purbalingga

RSU Harapan Ibu Purbalingga
Ditutup
2 Juta - 7 Juta
Bulanan